English Indonesian

Festival Kota Raja FKR VIII

Festival Kota Raja FKR VIII kembali digelar selama sepekan, mulai tanggal 6 - 14 Juli 2019. Acara pembukaan berlangsung pada sabtu malam yang dibuka dengan di tandai pemukulan bedug oleh Kepala Dinas Pariwisata beserta para tamu kehormatan lainnya. Dalam kesempatannya Kepala Dinas Pariwisata Kab Kutai Kartanegara Dra. Sri Wahyuni. MPP., mengatakan, penyelenggaraan Festival Kota Raja FKR VIII tahun ini akan berbeda dibandingkan pada tahun sebelumnya, di samping beberapa kegiatan yang sama, seperti Tenggarong Fair, pentas komunitas, ekspresi pelajar, pentas seni daerah, lomba permainan tradisional dan Tenggarong Kutai Carnival (TKC). "Menariknya nanti, 11 mahasiswa asing, penerima BSBI (Beasiswa Seni dan Budaya Indonesia) akan tampil di penutupan FKR".

Pada tahun ini ke 12 orang peserta BSBI tersebut berasal dari Azarbaijan, Bangladesh, Fiji, Filipina, Jerman, Kamboja, Kiribati, Kolombia, Portugal, Serbia, Vietnam, dan tuan rumah Indonesia. Yayasan Gubang dari Tenggarong dipercaya kembali untuk menjadi mitra kerja Kementrian luar negeri RI sebagai tempat belajar kesenian daerah bagi peserta program BSBI. Mahasiswa asing ini akan menampilkan kemahiran mereka bermain musik gambus dan sampek serta menari Jepen dan Dayak. Peserta BSBI yang belajar seni budaya di Kukar selama 3 bulan ini akan menampilkan lebih dulu tarian asal negara mereka masing-masing, kemudian mereka mempersembahkan kesenian daerah yang sudah mereka pelajari di Kutai Kartanegara. Peserta BSBI akan tampil membawakan kesenian dari negara masing-masing, setelah itu mereka berganti baju untuk mempersembahkan kesenian musik daerah Kutai dan Dayak, tarian jepen, gantar dan belian dari Dayak Benuaq.

Untuk diketahui selama sepekan ini selam setiap harinya dari pagi hari sampai malam hari akan selalu ada kegiatan yang berpusat panggung dan halaman parkir stadion rondong demang Tenggarong. Untuk kegiatannya akan ada kegiatan Lomba Begasing, Liga Dangdut, Pameran dan Bazar Art & Craft, Lomba Mewarnai, Zumba party, tampilan kesenian dari pelajar atau siswa yang berada di Kab Kutai Kartanegara, dan pada malam harinya aka nada acara Pop Night, Metal Night, Olah Musik Daerah, Grand Final Teruna Dara, Screning Film, Reggeae Night, Hiburan Rakyat, dan saat penutupan akan tampil Tari Songkoh Piatu Tenggarong serta yang menarik aka nada tampilan dari pertukaran Budaya International Beasiswa Seni dan Budaya (BSBI Night).


  • FKR
  • Pemerintah
    Kabupaten Kutai Kartanegara
  • Flag Counter